KAIZALA GPS

Kaizala GPS adalah aplikasi GPS palsu yang memberikan koordinat palsu tampak alami dan natural. Anda tidak akan bisa membedakan apakah ini koordinat dari Kaizala GPS atau koordinat asli dari perangkat.

Kenapa Menggunakan Kaizala GPS

Sekarang ini banyak aplikasi online yang meminta akses ke lokasi anda. Akses ke lokasi anda akan mereka gunakan untuk berbagai kepentingan. Kepentingan tersebut bisa bertujuan positif atau negatif.

Untuk melindungi privasi dari akses lokasi yang mungkin bertujuan negatif, anda dapat memalsukan lokasi anda dengan “Fake GPS”. Banyak aplikasi Fake GPS yang telah tersedia di Playstore, anda dapat memilih yang anda sukai.

Kaizala GPS adalah salah aplikasi Fake GPS yang memiliki fitur utama tak terlacak jika anda menggunakan Fake GPS. Aplikasi Kaizala GPS memberikan titik koordinat palsu ke aplikasi lain dalam perangkat anda dengan koordinat yang nampak alami.

Seperti “Permintaan Kehadiran” dalam aplikasi sosial Kaizala, anda tidak akan bisa membedakan apakah menggunakan Fake GPS atau tidak.

kaizala coordinate

Fitur Utama

  1. Koordinat seperti tanpa Fake GPS
  2. Peta dengan berbagai macam gaya
  3. Merekam lokasi favorit
  4. Random koordinat disekitar marker yang dibuat
  5. Tidak perlu melakukan “ROOT” pada perangkat

Dimana Mendapatkan Kaizala GPS

Anda bisa memperoleh aplikasi Kaizala GPS di Playstore. Ketikkan kata kunci “Kaizala GPS” pada menu pencarian Playstore atau anda juga bisa mendapatkannya melalui tautan berikut ini.

kaizala gps featured images

Download Kaizala GPS

Cara Menggunakan

Untuk menggunakan Kaizala GPS anda tidak perlu melakukan ROOTED pada perangkat. Anda hanya perlu melakukan:

Menjalankan aplikasi Kaizala GPS

  • Tentukan lokasi, anda bisa mencari tempat atau lokasi yang anda inginkan dari menu pencarian. Anda juga bisa melakukannya dengan menggeser peta. Jika anda telah menyimpan tempat favorit, anda bisa memanggilnya dari menu favorit.
  • Menambahkan Marker, tambahkan marker pada peta dengan cara “tekan lama pada peta” sampai marker muncul. Marker ini akan menjadi titik koordinat palsu untuk GPS.
  • Jalankan Service, untuk menjalankannya klik tombol “play” pada bagian kanan bawah peta. Setelah service berjalan tombol akan berganti menjadi “pause”.
kaizala menu

Deskripsi Menu Kaizala GPS

  1. Tombol Pencarian
  2. Add to Favorites, menambahkan tempat yang di beri marker ke lokasi favorit.
  3. Favorites, daftar tempat favorites yang tersimpan.
  4. Map Style, tampilan peta tersedia dalam 6 pilihan gaya. Light, Dark, Outdoor, Street, Satellite dan Satellite Street.
  5. Setting, pengaturan aplikasi.
  • Reset Data, untuk menghapus semua data dan mengembalikan aplikasi ke setelan awal.
  • Random Marker Radius, aplikasi akan mengacak koordinat dalam radius x meter dari titik marker. Jadi anda tidak perlu menggeser marker untuk mendapatkan koordinat yang berbeda dari tempat tersebut (GPS tidak pernah menghasilkan koordinat yang sama persis walau anda berada di tempat yang sama).

Disclaimer

Aplikasi Kaizala GPS hanya ditujukan untuk melindungi privasi anda dari akses lokasi yang tidak sah atau bertujuan negatif yang dilakukan oleh aplikasi lain dengan cara memalsukan lokasi anda.

Selain itu juga untuk menguji aplikasi anda yang sedang dalam tahap pengembangan dengan membuat simulasi lokasi.

Kaizala GPS tidak ditujukan untuk melakukan pelanggaran atau manipulasi. Segala resiko yang terjadi akibat menggunakannya yang menyalahi aturan adalah sepenuhnya tanggung jawab pengguna.

ARTIKEL TERKAIT

Artikel Terbaru